Skip to main content

3 Tips Memilih Popok Yang Aman Dan Hemat

3 Tips Memilih Popok Yang Aman Dan Hemat



Popok kini sudah menjadi barang wajib yang harus dimiliki. Dahulu, popok dibuat dari kain biasa yang dibuat sederhana. Hampir beberapa dekade ini ambet sudah mengalami banyak kemajuaan, popok yang sekarang banyak beredar di masyarakat adalah jenis dengan kualitas yang sangat baik, mulai dari bentuk yang mudah diaplikasikan, bahan yang lembut, ukuran yang bervariasi yang disesuaikan dengan berat badan bayi, serta dengan kualitas daya serap dan anti bocor. Jenis popok seperti yang diuraikan diatas kini menjadi primadona di masyarakat, meskipun banyak kalangan mengkhawatirkan dampaknya bagi bayi.  Kemunculan popok jenis clodi yang selain memiliki kualitas yang baik, mulai dari pemilihan bahan, daya serap dan anti bocornya, juga dalam perhitungan biaya dapat menghemat keuangan karena dapat dicuci setelah pemakaian sehingga tidak perlu terus membeli. Jika anda bingung menentukan jenis mana yang harus anda pakaikan pada bayi anda, berikut kami uraikan tips memilih popok bayi yang bagus:



Harga

Tips yang pertama yang harus anda lakukan adalah memperhitungkan harga. Anda bisa mambandingkan harga jenis produk popok sekali pakai dengan produk popok kain bisa yang dapat dicuci lagi. Penggunaannya yang sering harus menjadi perhatian anda dalam memperhitungkan anggaran keuangan yang harus anda keluarkan setiap bulannya.

Tingkat keamanan

Tips selanjutnya yang bisa anda lakukan adalah dengan memperhatiakan tingkat keamanan popok yang anda gunakan bagi bayi anda. Anda perlu memperhatikan bahan yang dipakainya, hindari bahan yang kasar yang dapat melukai kulit bayi anda. Selanjutnya yang perlu anda perhatikan adalah kandungan zat di dalam popok tersebut, jangan gunakan jenis popok yang memiliki kandungan zat kimia yang dapat mengganggu kesehatan bayi.

 Efektifitas bahan 

Tip selanjutnya yang perlu anda lakukan adalah dengan memperhatikan efektifitas jenis popok yang anda gunakan. Jangan tergiyur dengan harganya yang murah, jangan sampai anda memilih popok yang tidak efektif dalam menyerap pipis bayi agar buah hati anda tidak terganggu dalam berbagai aktifitasnya.

Demikianlah tips memilih daftar popok bayi yang bagus dan aman bagi bayi juga keuangan anda, semoga pemaparan di atas dapat bermanfaat bagi anda.   

Comments

Post a Comment